Rabu, 6 Desember 2023 | 17:39 WIB
Samsung disebut-sebut bakal memperkenalkan Galaxy S24 series, pada 17 Januari 2024. Namun, info soal spesifikasi dan penampakan Samsung Galaxy S24, S24 Plus dan S24 Ultra ini sudah bocor ke publik.
The Verge menyebut Samsung S24 Ultra hadir dengan membawa desain baru layar datar. Gambarnya bahkan beredar di Twitter/X. Gambar itu dengan jelas menunjukkan tepi layar yang lebih tajam dari S23 pada awal tahun ini.
Samsung juga disebut bakal memakai material titanium seperti iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.
Mengutip GSM Arena, HP Android ini menjadi ponsel pertama Samsung yang menggunakan bingkai bodi titanium.
Selain itu, bulan lalu, Samsung diperkirakan merilis perangkat lunak AI generasi baru pada ponsel mendatangnya. Nah, bocorannya, perangkat S24 series akan menggunakan teknologi tersebut untuk menerjemahkan aplikasi perpesanan secara real-time. Teknologi ini mampu menerjemahkan lebih dari selusin bahasa.
Untuk spesifikasi lainnya, selain layar yang lebih datar dan prosesor yang lebih cepat, Samsung S24 Ultra juga mengusung kamera telefoto 50MP 5x yang ditingkatkan, pendingin ruang uap yang lebih baik, dan wifi 7.
Bocoran spesifikasi lainnya dari Windows Report menunjukkan, ponsel baru ini tidak terlalu berbeda dengan model S23 Ultra sebelumnya. Sepertinya S24 Ultra masih memiliki layar Quad-HD 6,8 inci, kecepatan refresh 120Hz, opsi penyimpanan serupa, RAM 12GB, dan baterai 5.000mAh.
Sementara, desain model standar Galaxy S24 dan S24 Plus terlihat mirip dengan model S23. Namun, produk ini mendapatkan warna baru yakni onyx black, marble gray, cobalt violet, and amber yellow. Khususnya, seri Ultra, baru kali ini memiliki pilihan warna yang cocok dengan ponsel S24 biasa.
Detail sebelumnya (bocoran September lalu), berkorelasi dengan bocoran baru yang menunjukkan layar lebih besar Quad-HD 6,7 inci, baterai lebih besar 4,900mAh, dan RAM 12GB untuk S24 Plus. Namun, S24 biasa akan mendapatkan sedikit perbedaan pada ukuran layar 6,2 inci dan baterai 4.000mAh.
Tujuh tablet ramah anak yang dilengkapi dengan fitur parenta...
Langkah-langkah penting yang dapat diambil oleh orang tua un...
Fitur baru WhatsApp yang memungkinkan pengguna untuk menguba...
Faktor penting yang harus dipertimbangkan sebelum membeli sm...
Samsung memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) untuk menciptaka...
Perbandingan Samsung Galaxy Z Flip dengan Fold.
List rekomendasi laptop untuk mahasiswa di bawah 10 Juta
Cara-cara mencegah laptop yang mulai lambat.
Spesifikasi keunggulan iPhone 16 dan Samsung Z Fold 6
Microsoft upgrade lagi dengan fitur AI mereka yaitu Microsof...